oleh

Kempo Kembali Sumbang Emas

-Olahraga-170 Dilihat

Cabor Kempo kembali sumbang emas pada hari terakhir cabor tersebut. Perolehan emas itu menambah perolehan medali Sumbar yang dipertandingkan di GOR Semarak Sawah Lebar Bengkulu, Minggu (3/11/2019) .

Medali emas dipersembahkan Ari Parmanto di kelas 70 kg Randhori Putra setelah menang atas Rudiyanto Syam (Aceh). Jadi, hingga Minggu, kempo telah menyumbangkan 2 emas, 3 perak dan 2 perunggu. 

Sedangkan, khusus pada pertandingan Minggu (3/11) Kempo mempersembahkan 1 medali emas, 1 medali perak dan 1 medali perunggu. Dan hari yang sama Atletik di nomor jalan cepat 20 km di Jalan Pantai Panjang menyumbangkan dua medali, perak direbut Diva dan perunggu Angelina. “Jadi hingga Sabtu (2/11) Sumbar telah mengantongi empat medali emas, 2 diraih panjat tebing dan dua emas di cabanh kempo,” ujar Ketua Media Humas Koni Sumbar AKBP (Purn) Sareng Suprapto. 


Selain itu Sekdaprov Sumbar Alwis didampingi Ketum KONI Sumbar Syaiful menyaksikan pertandingan atlet kempo meraih medali emas Ari Parmanto di kelas 70 kg Randhori Putra setelah menang atas Rudiyanto Syam (Aceh). Bahkan, Sekdaprov Sumbar Alwis langsung menyerahkan medali emas yang didulang Ari. 


Sedang perak kempo diraih Niko di kelas 65 kg Randhori Putra. Niko harus menerima kekalahan yang diputuskan wasit setelah bermain imbang melawan Maulana Mursyid (Riau).


Sedang medali perunggu direbut Nadia Saputri Ilmi di nomor Randhori Putri kelas 50 kg. Dengan perolehan medali ini, Sumbar berada di urutan kedua Klasemen akhir.. Sehingga, peraih emas dan perak kempo sekaligus memperoleh tiket lolos PON Papua 2020. (fitri)

Baca juga  Kompak FC Akhirnya Juara Liga Askot PSSI Padang

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *